Basmalah... Bismillahirrahmanirrahiim

Hope Allah always beside on me, beside on us... and blessing all we do. Because without Allah, we are nothing.
Start everything in the name of Allah.

Kunjungan

Akhirnya mendapatkan petunjuk, untuk menjadikan halaman ini sebagai ruang belajar baru antara aku dan anakku. antara Shafiyyah dan Saffanah. mari kita coba -23042013-
free counters
Blogger Indonesia

Tuesday, November 05, 2013

[ephy] Tanpa Mereka, apa artimu?

ini adalah sebuah perjalanan....


Datang. Pergi. Pulang. Kembali. Roda berputar. Waktu berganti.


Hari ini, lebih tepatnya saat ini, adalah waktu jeda seblum menuju bandar udara Abdul Rachman Saleh. penerbangan jam 12.50 di undur jadi 13.55.
Jadinya kami memutuskan beristirahat sejenak.
Sedang aku mampir di warnet adikku, untuk sedikit menuangkan beberapa kalimat yang tercecer diotakku.

apa artimu?
tanpa mereka...

mereka?
orang tuamu, mereka yang mengasihimu, mereka yang tulus padamu, mereka yang mengorbankan banyak hal agar kamu bisa mencicip sedikit kebahagiaan dan kesenangan.

kesenangan?
belajar, bersekolah, berteman, berkegiatan, mengejar semua mimpi dan ingin tanpa harus bersusah payah memeras keringat dan membanting jiwa raga untuk mendapatkan beberapa sen untuk biaya hidupmu.

ada kepedihan menyimak setiap tawa terurai, saat ketidak-puasan menggelayuti sisi ruang hati penuh harap dari mereka yang menginginkan bukti...

bukti kalau kamu sadar bahwa kamu dimudahkan, diringankan, dan difasilitasi dengan cukup. tidak perlu berlebih, tapi cukup.

sebenarnya apa yang mereka inginkan untuk dibalas dari sekian lusin pengorbanan itu?
ah... rasanya tidak terlalu banyak.

BERSYUKURLAH, buktikan dengan kesadaranmu beribadah, berdoa, belajar, dan menghargai keberadaan mereka disekitaranmu.


tidak terlalu sulit tampaknya, tapi tidak akan jadi mudah kalau kamu tidak mengerti, betapa mereka ingin melihat keberhasilanmu bukan sekedarnya saja, bukan cuma angka bernilai bagus di buku laporan belajarmu.
bukan kemudian kamu jadi pegawai berdasi dan bergaji jutaan bahkan milyaran, bukan....

mereka hanya ingin melihatmu bisa menjadi berarti bagi kehidupan disekitaranmu, menjadi berguna bagi saurdara dan keluargamu, menjadi lebih baik kehidupanmu dari kehidupan mereka sendiri.

bagaimana?
bagaimana cara menghargai usaha keras, keringat, dan air mata mereka?

tundukkan nafsumu, bersujudlah, dan nikmati semua bahagia hidup dengan penuh takzim.
bersyukurlah dengan tidak meminta dan terus menghitung dengan angka pada materi yang telah mereka limpahkan.
berhentilah menyia-nyiakan waktu, jangan lagi membuang-buang, menganggap remeh materi yang mereka sisihkan untukmu...
cukupkanlah, dan bersungguh-sungguhlah....

apa artimu tanpa mereka?

kalau aku...

aku hanya seperti selembar kertas yang sudah kusut dan kumal. tanpa mereka, aku tidak akan pernah merasakan hangat di belai, dengan sabar dituntun dan dibimbing, hingga jadi licin dan rapi kembali.

mari kita sama-sama belajar....



*ephy*

No comments:

Post a Comment

tinggalkan pesan anda disini...